S1 Teknik Kimia

By Endang , 04:29:23 WIB

 

Program Studi S1 Teknik Kimia Untirta

 

Jurusan Teknik Kimia Untirta menyelenggarakan Program Sarjana (S-1) yang ditempuh dalam 4 tahun (8 semester) dengan jumlah SKS sebanyak 146. Jurusan Teknik Kimia Untirta memiliki 31 tenaga pengajar yang terdiri dari 28 tenaga pengajar PNS dengan kualifikasi jabatan fungsional 1 Guru Besar, 5 orang lektor kepala,  19 lektor,  3 orang asisten ahli; 2 tenaga pengajar BLU dan 1 tenaga pengajar praktisi.  Adapun jenjang pendidikan untuk dosen-dosen Jurusan Teknik Kimia adalah 11 orang  telah berpendidikan S3, 8 orang sedang study S3 dan  9 orang berpendidikan S2 .

Sarana prasarana yang dimiliki oleh Jurusan Teknik Kimia Untirta antara lain gedung ruang kuliah, laboratorium dan perpustakaan. Laboratorium yang dimiliki oleh Jurusan Teknik Kimia Untirta adalah

  • Laboratorium Kimia Dasar
  • Laboratorium Kimia Fisik dan Analitik
  • Laboratorium Kimia Organik
  • Laboratorium Operasi Teknik Kimia
  • Laboratorium Biopolimer
  • Laboratorium Komputasi Proses
  • Laboratorium Konservasi Energi
  • Laboratorium Pengolahan Air dan Limbah
  • Laboratorium Reaksi Kimia dan Katalis 
  • Laboratorium Pengembangan Material
  • Laboratorium Analisa Teknik Kimia
  • Gedung Center of Excellence Industri Petrokimia

Seluruh sarana prasarana tersebut terus ditingkatkan untuk memperlancar proses belajar mengajar di JTK Untirta.

 


LINK AKADEMIK

Sistem Informasi Tugas Akhir dan Akademik (SISTA) Sistem Informasi Akademik (SIAKAD) wisuda Online web Mail Tirta Repository Tirta Administrasi Tirta Jurnal Pengumuman PMB pengumuman UMM

Visitor Statistic

091357


Pengunjung Hari ini : 66
Total pengunjung : 91357
Hits hari ini : 566
Total Hits : 454731
Pengunjung Online : 1